Pernahkah anda bertanya-tanya mengapa seorang MC – TV presenter selalu berpenampilan menarik saat di atas panggung atau di layar kaca tv? Salah satu profesi yang para pelakunya harus berpenampilan menarik tujuannya agar audience tertarik dalam memperhatikan jalannya sebuah acara. Tidak hanya yang berprofesi sebagai MC – TV presenter, memperhatikan cara berpakaian dan menjaga penampilan juga perlu dilakukan oleh para profesional baik yang berprofesi sebagai pengacara, dokter, public relations, sales, sekretaris, pegawai pemerintahan maupun swasta. Penampilan merupakan modal utama agar tidak dipandang sebelah mata oleh relasi atau para stake holders yang pada akhirnya melekat sebagai personal branding-nya.

Terkadang sering kali seseorang tidak menyadari pentingnya citra diri. Citra atau image merupakan “lukisan diri” yang ditampilkan ke orang lain. Salah satu cara memperlihatkan citra diri yang dimiliki adalah dengan menjaga kesehatan dan kebersihan tubuh serta memilih pakaian yang tepat dan yang terpenting nyaman dikenakan. Dengan penampilan baik dan merasa nyaman dapat menjadi satu faktor dalam meningkatkan rasa percaya diri.

Memperhatikan dan menjaga penampilan itu penting karena berkaitan erat dengan citra yang ingin ditampilkan. Citra diri dapat terpancar dari bagaimana anda berpenampilan. Tidak dipungkiri penampilan merupakan cerminan seseorang yang berperan terhadap penilaian orang lain kepada anda. Selain itu, dengan memperhatikan penampilan serta berpakaian rapi dan bersih merupakan bentuk penghargaan kepada lawan bicara.

Contoh lain, profesi seorang komunikator atau public speaker penting untuk memperhatikan penampilan, karena penampilan adalah komponen pendukung agar audience memperhatikan anda sebagai public speaker. Punya rasa percaya diri, penguasaan materi dan juga pemilihan kata yang tepat dalam komunikasi tidaklah cukup. Anda juga perlu berpenampilan yang sesuai dengan acara, mengetahui siapa audience, dan tentunya penampilan juga dapat disesuaikan dengan personal branding yang ingin anda tampilkan.

Dalam ilmu psikologi sosial ada istilah “efek halo” yaitu kecenderungan seseorang yang menganggap orang lain memiliki keterampilan positif yang terlihat dari cara berpenampilannya. Jadi, apabila anda berpenampilan baik dan menarik, maka lawan bicara anda akan menganggap anda sebagai orang yang baik juga. Tidak mengherankan jika berpenampilan baik dan menarik akan lebih mendapatkan perhatian dari orang lain.
Sudahkah anda memperhatikan dan menjaga penampilan hari ini?