Photo Documentation : Ari Wulandari – Regular Class Program Professional Public Speaking Batch 46
Selama saya kursus di TALKINC, salah satu materi favorit saya dikelas public speaking adalah Flow of Mind. Awal saya datang ke TALKINC dengan kendala saya yang tidak percaya diri dan takut untuk berbicara di depan banyak orang. Saat saya berbicara kadang juga tidak tau alurnya kemana, dan saya mulai panic dan grogi disaat melihat reaksi orang yang kurang paham dengan pembicaraan yang saya sampaikan. Sampai akhirnya saya bertemu dengan materi Flow of Mind.
Photo Documentation : Ari Wulandari – Sesi Role Play Regular Class Program Professional Public Speaking Batch 46
Dalam materi Flow of Mind saya diajarkan bagaimana membuat mind mapping sebelum saya ingin menyampaikan sesuatu. Dan saat itu saya juga diajarkan bagaimana latihan terus menerus sebelum prakter dan menghafalkan alur mapping saya. Di materi itu saya belajar bagaimana find the picture dan find the feeling karena saya ingin apa yang saya sampaikan bisa tersampaikan dengan baik dan bermanfaat untuk orang lain. Pembicaraan jadi lebih terstruktur saat saya belajar materi Flow of Mind dan saya lebih berani untuk mengajak audience terlibat dalam pembicaran saya. Ketika saya merasa audience mengerti dengan apa yang saya sampaikan hal itu membuat saya lebih percaya diri.
Photo Documentation : Foto Bersama Regular Class Program Professional Public Speaking Batch 46
Saat dalam materi Flow of Mind saya menemukan kalau menjadi orang keren itu mudah, kita yang bisa decide kita mau jadi orang keren atau tidak. Disaat itu saya tau saya harus melawan ego diri saya, selalu berpikir positif dan selalu belajar agar pesan yang saya sampaikan dapat tersampaikan dengan baik. Dalam materi ini tidak membuat saya berubah menjadi orang lain tapi menemukan diri saya sebenarnya yang membuat saya lebih percaya diri dalam menghadapi sesuatu hal didepan. Terimakasih talkinc.